Telah hampir 1 tahun, KIM Kanuruhan Kota Malang, sebagai salah satu KIM Kota Malang telah bekerjasama dengan Yayasan Amal Sosial Ash Shohwah. Salah satu kerja bareng tersebut adalah pembagian sembako untuk lansia di Kelurahan Dinoyo. Pada bulan September lalu, kembali KIM Kanuruhan Kota Malang diamanahi untuk menyalurkan sembako tersebut.
Kirap Pusaka dan Tumpeng Bersih Desa Kelurahan Dinoyo, sebagai salah satu dari rangkaian acara yang digelar mulai 17 September malam, terlaksana pada 19 September 2016. Acara yang dilaksanakan mulai pagi ini, sangat menyita perhatian dari warga Kelurahan Dinoyo pada khususnya, dan warga Kota Malang yang melewati Kelurahan Dinoyo pada umumnya….
KUBe Tanjung Barokah 1, sesuai pertemuan sebelumnya, telah melaksanakan pertemuan bulanan pada 4 September 2016. Berbeda dengan pertemuan-pertemuan sebelumnya, pada pertemuan ini, para anggota sepakat untuk melaksanakannya di Sumber Maron, sebuah tempat wisata di Kepanjen, Kabupaten Malang. Waktu pertemuannya juga berbeda, biasanya yang dilakukan pada kamis pekan pertama, kali ini dilaksanakan pada ahad pekan pertama
Rangkaian acara selanjutnya, sebelum kegiatan Bersih Desa di Kelurahan Dinoyo Kota Malang adalah istighosah. Kegiatan yang dilakukan pada tanggal 18 September malam ini, dilaksanakan di halaman Kantor Kelurahan Dinoyo. Kegiatan ini rutin diadakan sebelum acara Bersih Desa, untuk memohon kelancaran kepada Alloh SWT untuk acara tersebut, pada besok pagi harinya.
RW 4 Kelurahan Dinoyo, Kota Malang selalu mengadakan kegiatan posyandu lansia sebulan sekali, pada hari rabu minggu ke-3. Kegiatan yang dilaksanakan di balai RW 4 ini selalu dihadiri oleh pra lansia, lansia, dan resti di RW 4. Peserta posyandu lansia ini selalu diundang oleh penanggung jawab kegiatan posyandu tiap-tiap RT.
SKDI Dinas Kominfo Kota Malang, sembari menunggu pemenang Taman Lingkungan KIM Kota Malang meminta beberapa KIM untuk membuat Taman Forum KIM Kota Malang. Taman yang direncanakan akan dibuat disebelah Taman FK Metra Bagra ini akan mengkolaborasikan beberapa KIM yang mewakili KIM Kota Malang. Direncanakan pembuatan akan dimulai pada awal bulan Oktober.