Category Archive : KIM KAYUTANGAN

PKK Kelurahan Kauman Terus Tingkatkan Keterampilan

KIM Kayutangan, Kauman – Dalam usaha meningkatkan keterampilan pengurus PKK Kelurahan Kauman serta anggota Karang Werdha, dilaksanakan pelatihan batik dengan corak khas Kauman pada Kamis (05/1/2023) di depan Ruang Karang Werdha Kelurahan Kauman.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ibu Lurah dan Ibu Mariyati ini, diharapkan kedepannya para anggota PKK dan lansia lebih produktif dalam menciptakan kreativitas mandiri.

Pewarta : KIM Kayutangan

Ketua TP PKK Kelurahan Kauman Meninjau Langsung Kegiatan Posyandu Asri Kencana Kusuma

KIM Kayutangan, Kauman – Kamis (5/1/2023) Posyandu Asri Kencana Kusuma mengadakan kegiatan rutin penimbangan berat badan serta pemantauan untuk tumbuh kembang balita dan pemeriksaan kesehatan bagi warga bagi warga RW 4.

Pada kesempatan ini, Ketua TP PKK Kelurahan Kauman turut hadir untuk melakukan monitoring didampingi oleh Pokja 4 Kelurahan Kauman. Tak hanya monitoring, Ketua TP PKK Kelurahan Kauman juga berikan bingkisan berupa PMT kepada Ketua Posyandu RW 4.

Pewarta : KIM Kayutangan

Pokdarwis Kampoeng Heritage Kajoetangan Raih Penghargaan dalam Anugerah Kampung Wisata Kota Malang

Kim Kayutangan, Kauman – Ketua Pokdarwis Kampoeng Heritage Kajoetangan beserta Lurah Kauman mengikuti Workshop Menggerakkan Kampung menjadi Destinasi Wisata Unggulan di Hotel Aliante Senin (05/12/2022) oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang.

Pada giat ini digelar juga Anugerah Kampung Wisata tahun 2022, dan sebanyak 6 penghargaan diberikan kepada masing-masing kampung.

Pewarta : KIM Kayutangan

Pelatihan Pembuatan Kue Ontbijkoek bagi Warga Kampoeng Heritage Kajoetangan

KIM Kayutangan, Kauman – Untuk meningkatkan UMKM di wilayah Kelurahan Kauman dalam program pemberdayaan masyarakat, diselenggarakan Cooking Class Cookie’s Ontbijtkoek untuk warga Kampoeng Heritage Kajoetangan Sabtu (19/11/2022) di Ruang Tata Boga SMKN 3 Malang.

Dipandu instruktur Erna Tungga Dewi, warga melakukan praktik membuat olahan cookies atau kue kering berbahan baku yang serupa dengan bolu Ontbijkoek yang sudah terlebih dahulu dikenalkan sebagai salah satu kuliner khas kayutangan.

Pewarta : KIM Kayutangan

Rangkaian Kegiatan Tujuh Belas Agustus di Kelurahan Kauman

KIM Kayutangan, Kauman – Bulan Agustus disetiap tahunnya menjadi bulan yang meriah di Indonesia, meskipun selama pandemi kita semua mengikuti anjuran pemerintah untuk kesehatan dan keselamatan bersama.

Pada tahun ini, saatnya kita ‘Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat’ dengan di wujudkannya kemeriahan HUT Republik Indonesia ke-77. Dalam hal ini khususnya warga kauman yang terdiri dari 10 RW menyelenggarakan kegiatan mulai dari menghias, mendekorasi, dan lomba lomba yang di laksanakan di RT hingga RW.

Pewarta : KIM Kayutangan

Sosialisasi dan Bimtek Pendataan Keluarga Beresiko Stunting

KIM Kayutangan, Kauman – Sosialisasi dan Bimtek Pendataan Keluarga Beresiko Stunting PK 21 dengan menghadirkan narasumber Ibu Emmy selaku petugas PLKB wilayah Kelurahan Kauman yang dilaksanakan pada Sabtu (11/6/2022) bertempat di Aula Kelurahan Kauman.

Turut hadir dalam acara ini, 40 peserta pendamping keluarga dari RW 01 hingga RW 10, Bidan wilayah Kauman Ibu Arik, Pemegang Program Gizi Puskesmas Arjuno serta Ketua TP PKK Kelurahan Kauman Ibu Ninik Trisnawati.

Kegiatan dibuka oleh Lurah Kauman Agus Sartono yang memberi bekal dan pemahaman kepada kader pendamping Baduta, Balita , Bumil, ibu Nifas dan Catin sebagai upaya pencegahan stunting yang menjadi tanggung jawab bersama. Sehingga, upaya update data yang dilakukan mendapatkan hasil yang valid serta sesuai keadaan saat ini, yang nantinya bisa menjadi acuan program tindak lanjut pemerintah.

Pewarta : KIM Kayutangan

Pemberdayaan Masyarakat dalam Pemanfaatan Sediaan Minuman Kesehatan

KIM Kayutangan – Dalam rangka pengabdian masyarakat, STIKes Panti Waluyo Kota Malang mengadakan kegiatan Pemberdayaan Masyarakat dalam Pemanfaatan Sediaan Minuman Kesehatan.

Minuman kesehatan yang di buat adalah Wedang Uwuh yang berguna untuk meningkatkan imunitas di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini. Kegiatan ini bertempat di Balai RW 9 pada hari Selasa (24/5/2022).

Pewarta : KIM Kayutangan

Pelatihan Sulam Pita bagi PKK dan Karang Taruna Kelurahan Kauman

KIM Kayutangan, Kauman – Masuk dalam program pemberdayaan masyarakat desa dan kelurahan, Kamis (17/03/22) bertempat di Aula Kelurahan Kauman dilaksanakan Pelatihan Sulam Pita untuk ibu-ibu PKK dan Karang Taruna.

Menghadirkan Ibu Fina selaku Owner Fina Collection sebagai mentor, yang bertujuan untuk memandu dalam pembuatan sulam pita dalam media kain belacu dan kerudung.

Harapannya setelah kegiatan ini, dapat menjadikan hasil keterampilan bisa dijual dan menambah penghasilan keluarga.

Pewarta : KIM Kayutangan

Pelatihan Sulam Pita bagi PKK dan Karang Taruna Kelurahan Kauman

KIM Kayutangan, Kauman – Masuk dalam program pemberdayaan masyarakat desa dan kelurahan, Kamis (17/3/22) bertempat di Aula Kelurahan Kauman dilaksanakan Pelatihan Sulam Pita untuk PKK dan Karang Taruna.

Menghadirkan Ibu Fina owner dari Fina Collection sebagai mentor, yang memandu dalam membuat sulam pita di media kain belacu dan kerudung.

Adapun harapan dari kegiatan ini, semoga dapat menjadikan hasil dari keterampilan untuk dijual dan menambah penghasilan.

Pewarta : KIM Kayutangan