Sarasehan Budaya Bumiayu Kini Menuju Masa Depan
KIMNEWS – Saresehan Budaya upaya menggali sejarah KAMPOENG BOEDENGAN BUMIAJOE sebagai salah satu potensi pelestarian budaya di wilayah Bumiayu Kota Malang melalui KIM Parseh Jaya.
Minggu, (18/10/2020) Bertempat di Balai RW 02 Kel. Bumiayu Volunteer Peduli Sejarah Kel. Bumiayu bersama KIM Parseh Jaya, Menggali Sejarah asal muasal Kel. Bumiayu yang dahulunya akrab dikenal degan nama “BOEDENGAN”.
Banyak hal yang perlu digali termasuk asal muasal nama Kyai Parseh dan Kyai Jaya yang sekarang diabadikan menjadi salah satu nama jalan di wilayah Kel. Bumiayu yakni Jalan Kyai Parseh Jaya.
Dua tokoh tersebut (Kyai Parseh dan Kyai Ali Jaya) merupakan tokoh penting dari sejarah Bumiayu dan itu merupakan asal muasal Nama KIM Parseh Jaya yang diambil dari Nama salah satu jalan di Kel. Bumiayu.
Dengan Slogan “Pasukan Anti Sambat” Para Volunteer peduli sejarah Bumiayu menggali satu persatu sejarah serta potensi yang dimiliki untuk mempersiapkan di era mendatang, serta agar anak cucu kelak tahu akan sejarah dari Bumiayu.
Setelah acara Sarasehan di Balai RW 02 selesai, para Volunteer dan tamu undangan yang hadir dilanjut dengan bersama-sama mengecek ke lokasi untuk melihat potensi wilayah yang ada di RW 02 Kel. Bumiayu
Turut hadir dalam acara, Ir. Budi Fathony Dosen Arsitek ITN, TACB (Tim Ahli Cagar Budaya) Kota Malang, Bapak Agung buana dari Disporapar Kota Malang,
Ketua FKIM Kota Malang.
Pewarta : KIM Parseh Jaya