STUDI BANDING PEMBEKALAN TEKNIS FINALIS KIM AWARD 1 TAHUN 2015
Kamis, 8 Oktober 2015, tiga (3) perwakilan dari setiap Finaslis Penganugerahan KIM Award 1 Tahun 2015 yakni KIM Cenderawasih, KIM Purwoagung dan KIM Tlogomas serta didampingi oleh Bidang Sarana Komunikasi dan Diseminasi Informasi (SKDI) Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Malang dan Ketua dari Forum KIM, melaksanakan studi banding tentang pembekalan teknis ke Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur.
Tiga perwakilan dari KIM Finalis KIM Award 2015 tersebut nantinya akan menjadi peserta yang mewakili KIMnya untuk tampil dalam Grand Final Lomba KIM Award 1 Tahun 2015 Kota Malang yang akan diselenggarakan pada 31 Oktober 2015 mendatang. Oleh karena itu, pembekalan teknis ini amat diperlukan oleh peserta dimana nantinya akan menjadi acuan dalam mempersiapkan KIMnya untuk menampilkan yang terbaik dalam perlombaan.
Setelah tiba di Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur di Surabaya sekitar pukul 08.00 WIB, para peserta langsung mendapat pembekalan yang disampaikan oleh Bapak Eko, Bapak Pungky Setiawan dan Ibu Anniek.
Dijelaskan oleh para pemberi materi dari Dinas Kominfo Jawa Timur tersebut bahwa untuk teknis lomba LCCK yang ada di Kota Malang terbagi menjadi 4 (empat) babak. Babak pertama yakni Presentasi KIM. Dalam babak ini, dewan juri akan memberikan nilai tanpa ada tanya jawab dengan peserta. Namun sebelum babak pertama dimulai, harus ada suporter dan menyuarakan yel-yel.
Babak ke dua yakni presentasi blog. Dalam babak ini yang dinilai adalah seberapa baik peserta KIM menampilkan isi blog. Menurut pembicara, dengan adanya mading akan lebih mempermudah KIM untuk melakukan presentasi. Beberapa point yang nilai adalah fariasi konten dalam blog, waktu upload berita dan keaktifan KIM dalam mengelola blog.
Babak ke tiga adalah cerdik-cermat. Dalam babak ini masih dibagi lagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama yakni sesi tanya jawab wajib dimana soal yang diberikan berada di dalam amplop yang akan dipilih oleh peserta. Sesi kedua yakno cepat dan tepat dimana peserta akan beradu cepat dalam menjawab 10 pertanyaan yang dilontarkan oleh dewan juri. Waktu yang diberikan setiap pertanyaan di sesi 2 yakni 60 detik, apabila dalam waktu yang ditentukan tersebut tidak ada yang bisa menjawab maka pertanyaan dianggap gugur.
Sedangkan untuk babak terakhir adalah kemampuan komunikasi secara lisan atau fragmen dan berperan dalam waktu 5 menit.
Itulah beberapa teknis LCCK yang disampaikan oleh Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur kepada Para finasalis yang akan mengikuti Grand Final Penganugerahan KIM Award I Kota Malang pada 31 Oktober mendatang.